Tipe Data Algoritma

Ada dua kategori dari tipe data, yaitu : tipe data dasar dan tipe data bentukan. Tipe dasar adalah tipe data yang disediakan oleh setiap bahasa pemrograman, antara lain : bilangan bulan (integer), bilangan biasa (real), bilangan tetap (const), karakter (character atau char), logik ( logic atau bhoolean). Tipe bentukan adalah tipe data yang dibentuk dari kombinasi tipe dasar, antara lain larik (array), rekaman (record), string (string).




1. Tipe Dasar
·         Bilangan Bulat (integer)
a.    Bilangan atau angka yang tidak memiliki titik desimal atau pecahan, seperti 10, +345, -1250, +30983.
b.    Tipe dituliskan sebagai integer atau int.
c.    Jangkauan nilai : bergantung pada implementasi perangkat keras ke komputer, misalnya dari -32768 s/d +32767.
d.    Operasi aritmetik : tambah +, kurang -, kali *, bagi /, sisa hasil bagi %.
e.    Operasi pembandingan : lebih kecil <, lebih kecil atau sama <=, lebih besar >, lebih besar atau sama >=, sama = atau ==, tidak sama ><, atau <> atau !=.

·         Bilangan biasa (real)
a.    Bilangan atau angka yang bisa memiliki titik desimal atau pecahan, dan ditulis sebagai : 234.45, +125.80, -905.50 atau dalam notasi ilmiah seperti 1.245E+03, 7.45E-02,,, +2.45E04, -5.90+04, dsb.
b.    Tipe dituliskan sebagai real atau float.
c.    Jangkauan nilai: bergantung pada implementasi perangkat keras komputer, misalnya dari -2.9E-39 s/d 1.7+38, untuk algoritma tidak kita batasi.
d.    Operasi aritmatik dan pembandingan juga berlaku bagi bilangan biasa.

·         Bilangan tetap (const)
a.    Bilangan tetap (const) adalah tipe bilangan, baik bernilai bulat maupun tidak, yang nilainya tidak berubah selama algoritma dilaksanakan.
b.    Tipe dituliskna sebagai : const.
c.    Jangkauan nilai meliputi semua bilangan yang mungkin.

·         Karakter (character)
a.    Karakter adalah data tunggal yang mewakili semua huruf, simbol baca dan juga simbol angka yang tidak dapa dioperasikan secara matematis, misalnya ‘A’,’B’,....,’Z’,’a’,’b’,...’z’,’?’,’!’,’:’,’;’, dst.
b.    Tipe dituliskan sebagai char.
c.    Jangkauan nilai meliputi semua karakter dalam kode ASCII, atau yang tertera pada setiap tombol keyboard.
d.    Operasi pembandingan dapat dilakukan dan dievaluasi menurut urutan kode ASCII sehingga huruf ‘A’ (Hex 41) sebenernya lebih kecil dari huruf ‘a’ (Hex 61).

·         Logik (Logical)
a.    Tipe data logik adalah tipe data yang digunakan untuk memberi nilai pada hasil pembandingan, atau kombinasi pembandingan.
b.    Tipe dituliskan sebagai boolean.
c.    Jangkauan nilai ada dua, yaitu true dan false.
d.    Contoh: 45 > 56 hasilnya false, Amir < Husni hasilnya true.
e.    Ada beberapa operasi untuk data jenis logik, antara lain and, or, dan not.

Untuk Tipe data bentukan akan saya posting minggu depan, semoga bermanfaat :)




0 komentar:

Posting Komentar

Tipe Data Algoritma